![]() |
Propam Polda Kalbar saat melakukan pemeriksaan kepada para personel Polres Kapuas Hulu. |
KAPUAS HULU, artikelpublik.com - Empat hal penting yang ditekankan kepada seluruh personel Polres Kapuas Hulu, dalam rangka menegakkan ketertiban dan disiplin.
Empat hal itu yakni praktik judi online (judol), penggunaan narkoba, pelarangan penggunaan kendaraan bodong atau tanpa surat-surat resmi dan perilaku Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT).
Keempat hal tersebut disampaikan Propam Polda Kalbar, saat berkunjung ke Polres Kapuas Hulu, Kamis (6/2/2025).
Kunjungan itu dipimpin Kasubbid Provos Polda Kalbar, AKBP Bibit Triyono, dengan tujuan untuk mengantisipasi dan mencegah potensi pelanggaran yang dilakukan oleh anggota, baik dalam hal kedisiplinan maupun tindakan kriminal.
Dalam kunjungannya itu, AKBP Bibit Triyono melakukan pemeriksaan sikap tampang anggota. Ia didampingi Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan beserta Wakapolres, Muslimin.
Pemeriksaan itu juga mencakup kelengkapan dokumen pribadi anggota, pengecekan handphone dan tes urine, untuk memastikan apakah ada penyalahgunaan narkoba di kalangan personel Polres Kapuas Hulu.
Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan pihak Provos Polda Kalbar itu, tidak ditemukan adanya pelanggaran yang dilakukan personel Polres Kapuas Hulu.
Published: Noto Sujarwoto