![]() |
Foto ilustrasi (ISTIMEWA). |
KAPUAS HULU, artikelpublik.com - Entah benar atau tidak, namun tidak sedikit warga yang menyampaikan kabar terkait suara tangisan yang misterius, yang saat ini cukup menggemparkan warga Putussibau dan sekitarnya.
Suara tangisan yang misterius itu ada yang menyebutnya berupa tangisan seorang perempuan dan ada pula yang menyebutnya berupa tangisan bayi, yang kerap terdengar oleh warga pada malam hari.
Sejak beberapa minggu ini hingga tengah malam sampai dinihari tadi, Jumat (25/4/2025), warga di wilayah Kelurahan Kedamin Hilir, Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, dihebohkan dan digemparkan oleh suara tangisan misterius tersebut.
"Iya benar bang, warga sering mendengar langsung suara tangisan pada malam hari, tapi saat sumber suara itu didatangi, tidak ditemukan apa-apa," kata seorang warga Kecamatan Putussibau Selatan, saat dihubungi, Jumat (25/4/2025).
Selain dihebohkan dengan suara tangisan misterius, belum lama ini pula warga sekitaran Kota Putussibau dihebohkan dengan peristiwa meteran listrik yang berada di luar rumah, di salah satu rumah warga, diduga sengaja dimatikan atau dipadamkan oleh orang tak dikenal (OTK) sehingga membuat warga takut.
Bahkan, belum lama ini pula beredar kabar bahwa ada seorang perempuan yang diduga dijambret pada malam hari saat sedang pulang dengan mengendarai sepeda listrik di seputaran kawasan Jalan Danau Nek Aun, Kelurahan Hilir Kantor, Kecamatan Putussibau Utara.
Kabar tersebut juga sempat heboh di salah satu platform grup media sosial lokal Kapuas Hulu sehingga beragam tanggapan dari masyarakat pengguna medsos yang disematkan di kolom komentar, terkait beberapa peristiwa tersebut.
Ada yang berkomentar bahwa Putussibau saat ini sudah tidak seperti dulu lagi, di mana dulunya kondisi Putussibau aman, namun saat ini sudah tidak aman lagi.
Adapun hingga saat ini, belum ada keterangan resmi maupun imbauan dari pihak-pihak terkait, atas peristiwa yang terjadi tersebut.
Published: Noto Sujarwoto